Header Ads

Header ADS

PERSEMBAHYANGAN PURNAMA SASIH KARO DI PURA BHUANA SHANTI





BANDAR LAMPUNG – Kamis (15/8) Umat Hindu Banjar Bhuana Shanti beserta adik-adik mahasiswa melaksanakan Persembahyangan Purnama Sasih Karo di Pura Bhuana Shanti. Persembahyangan ini merupakan rangkaian Persembahyangan rutin Purnama TIilem yang diadakan oleh Umat Hindu di Banjar Bhuana Shanti selain perayaan hari besar Hindu lainnya. Antusiasme Umat Hindu yang hadir dalam persembahyangan pada purnama kali ini cukup besar,ini dibuktikan persembahyangan dilaksanakan hingga di Madya Mandala. Diperkirakan 350 orang hadir dalam persembahyangan yang dipimpin oleh Pinandita Dewa Made Raka tersebut.
Acara persembahyangan dimulai pukul 19.30 WIB, seusai Japa dan Meditasi, Dharma Wacana pada persembahyangan kali ini disampaikan oleh Bapak Dr. Gede Swibawa yang merupakan Dosen sekaligus tokoh umat Hindu di Lampung. Mengambil tema :”Bagaimana Generasi Muda Hindu menghadapi zaman Megatren di 2045” beliau mengutip sloka Bhagawad Gita IV Adhyaya 33:
Srevyan dravya-mayad yajnan
Jnana yajnah parantapa
Sarvam karmakhilam partha
Jnane parisamapyate
Persembahan berupa pengetahuan, wahai Arjuna lebih mulia dari persembahan materi, dalam keseluruhannya semua kerja ini akan mendapatkan apa yang diinginkan dalam ilmu pengetahuan, wahai Partha.

Lebih lanjut beliau menyampaikan, dalam menyikapi perkembangan zaman yang luar biasa yang semua serba digital untuk mempersiapkan Megatren di 2045, Generasi Muda Hindu saat ini yang pada 2045 nanti akan menjadi Generasi Pemimpin di Negeri ini wajib menimba ilmu secara serius, guna di Dharma Bhaktikan kepada bangsa dan Negara. Jangan sampai kita menjadi Gaptek dan tertinggal serta tidak dapat berkontribusi pada saat itu tiba.
Selanjutnya dalam kesempatan ini, Ketua Banjar Bhuana Shanti yang diwakilkan oleh Wakil Ketua Bidang Keagamaan Bapak Made Sumandya kembali menyampaikan kepada umat yang hadir bahwa saat ini Banjar Bhuana Shanti sedang membangun Wantilan di Pura Merajapati yang letaknya tidak jauh dari Banjar Bhuana Shanti. Untuk itu jika ada umat yang hendak berdana punia bisa menghubungi Bendahara Banjar Bhuana Shanti Bapak Nyoman Mei Raharja.
Lebih lanjut beliau menginformasikan bahwa dalam rangka menyambut HUT RI ke-74 Banjar Bhuana Shanti akan mengadakan aneka perlombaan pada tanggal 17 Agustus 2019 bertempat di Banjar Bhuana Shanti yang dimulai sekitar pukul 08.00 WIB. Bagi Warga Banjar yang ingin berpartisipasi dapat menghubungi Bapak Made Arsana selaku Ketua Pelaksana Kegiatan tersebut.

Reported by:
Humas  Banjar Bhuana Shanti (AD)

No comments

Powered by Blogger.